MISI
.co
christian
online
Misi

Tripura

Dari Misi

Langsung ke: navigasi, cari
Navigasi negara:

Operation World | << India :: Tripura >> | Penjelasan Statistik dan Singkatan


Daftar isi

Geografi & Populasi -- Tripura

Luas wilayah 10.500 km2. Hampir merupakan suatu daerah kantong di wilayah Bangladesh bagian timur.

Populasi 372.451 jiwa; 362 jiwa/km2. Orang Bengali terus berdatangan ke wilayah ini.

Ibukota Argatala 400.000 jiwa.

Suku bangsa & Bahasa -- Tripura

Suku bangsa 284. Lebih dari setengah kelompok tersebut memiliki populasi kurang dari 200 orang. Termasuk di dalamnya 19 kelompok suku asli yang utama. Imigrasi ilegal suku Bengali menimbulkan kesulitan pencatatan data statistik yang akurat. Kini mereka menjadi kelompok mayoritas. Sepuluh yang terbesar:

  • Tipera (Garo-Tripuri, 17,3% dari total populasi negara bagian);
  • Kayastha (Bengali, 7,9%);
  • Shaikh (Bengali, 7,8%);
  • Hindu Jogi (Bengali, 7,6%);
  • Hindu Namasudra (Bengali, 5,9%);
  • Brahmana (Hindi, 4,4%);
  • Tuikuk (Garo-Tripuri, 3,8%);
  • Mahishya (Bengali, 3,2%);
  • Chakma (Garo-Tripuri, 2,8%);
  • Bania (Rajasthan, 2,7%).

Religi -- Tripura

Hindu 85,6%—termasuk penganut animisme Tripuri yang dikategorikan sebagai “Hindu”.

Islam 8,0% (Bengali).

Buddha 3,1%.

Kristen 3,2% (5,5%).

Tantangan untuk Didoakan -- Tripura

1 Penduduk asli kini menjadi kaum minoritas di kampung halaman mereka sendiri. Imigrasi besar-besaran orang Bengali telah terjadi selama 60 tahun belakangan ini. Kini orang Bengali telah memegang kendali atas sektor politik dan ekonomi. Jumlah penduduk pribumi, yang tadinya sebesar 85% dari populasi yang ada saat negara bagian ini diambil alih oleh India,menurun menjadi kurang dari 28% dari total populasi negara bagian ini pada tahun 2010. Hal ini terjadi karena dukungan pemerintah yang menekan gerakan-gerakan pro-kemerdekaan yang potensial. Balasan sengit dari kelompok separatis Tripuri (termasuk aktivitas kaum gerilyawan dan teroris) mendapatkan perlawanan dari kelompok militan Bengali. Suku Tripuri kurang terwakili dalam kancah politik, kurang beruntung secara ekonomi, dan terus-menerus dipaksa keluar dari tanah adat tradisional mereka. Melalui itu semua, kini tampak nyata betapa mereka bersikap makin terbuka terhadap Injil. Semua suku asli memiliki setidaknya beberapa umat Kristen di tengah mereka. Suku-suku asli memiliki umat Kristen sebesar 95%, sedangkan suku-suku yang bukan asli memiliki kaum yang terabaikan sebesar 97%. Berdoalah agar ketegangan dan ketidakamanan yang terjadi akan mendorong makin banyak orang untuk berpaling pada Injil.

2 Orang-orang Kristen mengalami penganiayaan oleh para penganut animisme dan kelompok ekstremis Hindu. Baru-baru ini telah terjadi penyerangan dan propaganda palsu yang menuduh Gereja bekerja sama dengan kelompok pemberontak. Berdoalah agar umat Kristen mampu hidup tak bercacat di tengah wilayah yang penuh pertikaian dan kebencian sembari tak henti-hentinya mengekspresikan dan memperlihatkan kasih dan anugerah Kristus, bahkan terhadap para penuduh dan penganiaya mereka.

3 Isu-isu berkaitan dengan gereja yang membutuhkan dukungan doa:

a. Kelompok misi baru yang muncul ke permukaan telah menimbulkan perpecahan di dalam gereja. Kelompok misi tersebut perlu dibekali dengan kepekaan dan kerendahan hati dalam melayani. Berdoalah supaya tercipta kesatuan yang makin besar di tengah kekristenan dan koordinasi yang lebih baik dalam melakukan pelayanan bagi pelebaran Kerajaan Allah di negara bagian ini.
b. Gereja Baptis Tripura Baptist Christian Union (TBCU) mewakili 80% umat Kristen Tripura. Berdoalah supaya terjadi kebangunan rohani dan tersedia segala yang dibutuhkan untuk memenangkan Tripura bagi Kristus. Suku-suku asli yang beragama Kristen berada dalam keadaan miskin dan memiliki sangat sedikit sumber daya. Berdoalah agar bermunculan para pemimpin muda yang bermotivasi tinggi dari antara orang Tripura.
c. Tripura Prayer Network [Jaringan Doa Tripura] memimpin suatu gerakan baru yang semata-mata fokus pelayanannya untuk berdoa agar terjadi kebangunan rohani dan transformasi bagi negara bagian ini. Berdoalah agar komitmen TBCU untuk membentuk kelompok-kelompok doa di setiap distrik dapat menghasilkan tuaian yang berlimpah bagi Tuhan.

4 Mereka yang belum diinjili menjadi suatu tantangan besar, khususnya dalam konteks tatkala permusuhan antarsuku dan etnis sedemikian meluas. Berdoalah bagi

a. Mayoritas masyarakat berbahasa Bengali yang berjumlah 2,5-2,7 juta jiwa, yang sebagian besar masih terabaikan. Sebagian besar dari mereka beragama Hindu, setelah meninggalkan Bangladesh yang beragama Islam dan mendapatkan sambutan di India yang mayoritas penduduknya beragama Hindu. Mereka mulai memberi respons terhadap Injil. Kaum muda Bengali yang berpendidikan adalah kaum yang sebagian besar bersikap terbuka terhadap Injil. Berdoalah supaya terjadi suatu terobosan, dengan gerakan gereja rumah yang mulai terbentuk.
b. Kaum Buddhis dari suku Chakma (50.000 orang) yang melarikan diri dari Bangladesh yang beragama Islam. Sebagian mulai merespons Injil. Sedangkan yang lainnya sangat memusuhi dan menuduh para misionaris Kristen telah menggunakan bujuk rayu.
c. Suku–suku asli bersikap sangat responsif terhadap pelayanan Kristen. Hampir seluruh umat Kristen di negara bagian ini berasal dari suku-suku terasing ini. Mayoritas orang non-Kristen di antara mereka memeluk kepercayaan lokal campuran yang unik, yakni gabungan antara animisme dan agama Hindu, melekatkan identitas Hindu pada dewa-dewa mereka yang lama. Berdoalah agar sisa kelompok ini dapat dijangkau bagi Yesus. Kelompok terbesar di antara mereka adalah suku Tripura, Riang, Jamatia, Chakma, dan Halam.

Operation World | << India :: Tripura >> | Penjelasan Statistik dan Singkatan

Tripura - Wikipedia bahasa Indonesia

© OperationWorld (Indonesia) 2015

Dari Operation World: Panduan untuk Mendoakan Semua Bangsa di Dunia, Jason Mandryk,
Edisi Bahasa Indonesia Jilid II dan III, © 2013 Yayasan Gloria

TIDAK TERSEDIA DI TOKO-TOKO BUKU

Jika Anda merasa bahan ini berguna bagi pelayanan Anda, Anda dapat memesannya langsung melalui:

Komunitas Katalis melalui sistem keanggotaan tetap
Pendaftaran: +62-274-264-1003, katalis@glorianet.org
atau kontak http://glorianet.org

Diperoleh dari "https://misi.co/Tripura"