MISI
.co
christian
online
Misi

Heilongjiang

Dari Misi

Langsung ke: navigasi, cari
Navigasi negara:

Operation World | << Tiongkok :: Heilongjiang >> | Penjelasan Statistik dan Singkatan


Daftar isi

Geografi & Populasi -- Heilongjiang

Luas wilayah 463.600 km2. Terletak di bagian paling utara Tiongkok, berbatasan langsung dengan Rusia. Salah satu dari tiga provinsi di Manchuria. Kaya sumber daya alam namun banyak industri “gagal”.

Populasi 39.377.000 jiwa; 85 jiwa/km2.

Ibukota Harbin 4,3 juta jiwa.

Kota-kota besar lainnya Qiqihar 1,6 juta jiwa; Daqing 1,5 juta jiwa; Jixi 1,0 juta jiwa; Yichun 1,0 juta jiwa; Zhaodong 1,0 juta jiwa.

Suku bangsa & Bahasa -- Heilongjiang

Tionghoa Han 94,6%. Manchu 3,0%. Korea 1,2%. Mongol 0,5%. Hui 0,4%. Daur 0,1%. Xibe 0,03%. Lainnya 0,1%. Ada sekitar 35-47 etnis minoritas pribumi dengan sedikit penduduk.

Religi -- Heilongjiang

Penduduk asli umumnya menganut Shamanisme dan Buddhisme. Islam 0,5%. Kristen 10,5%: Gereja rumah 7,2%, TSPM 3,0%, Katolik keseluruhan 0,3%.

Tantangan untuk Didoakan -- Heilongjiang

1 Ada kebebasan istimewa mengekspresikan iman Kristen dan kreativitas tinggi serta visi gereja dalam membagikan Kabar Baik dan membangun Gereja. Puji Tuhan karena gereja-gereja di Heilongjiang terkenal di seluruh Tiongkok mengingat dinamisme dan laju pertumbuhannya.

2 Tuaian banyak dan masih akan ada di provinsi subur ini. Kecepatan pertumbuhan terjadi di Gereja rumah dan TSPM, baik di pedesaan maupun perkotaan. Pertumbuhan gereja di Heilongjiang berjalan lambat tetapi justru sangat dramatis—populasi umat Kristen bertambah hampir dua kali lipat setiap 10 tahun. Berdoalah supaya iman mereka makin dalam, pengetahuan akan Alkitab makin besar, dan pelipatgandaan terus berlanjut.

3 Sebagian besar suku kecil pribumi Mongol dan Altai menganut shamanisme. Banyak dari mereka yang marah karena Orang Tionghoa “merebut” tanah kelahiran mereka. Mereka berada dalam barisan tuaian hasil pekerjaan Tuhan. Di antara suku Daur, jumlah umat Kristen setidaknya mencapai 1.000 orang dan terus bertumbuh. Berdoalah supaya para misionaris mendedikasikan hidup mereka untuk menjangkau suku-suku tersebut dengan kepekaan hati dan cara yang tepat. Sebagian besar suku, seperti Hezhen, Bogol, Khakas, Kyakala, Olot, dan Saman, berjumlah hanya sekitar 15.000 orang.

Operation World | << Tiongkok :: Heilongjiang >> | Penjelasan Statistik dan Singkatan

Heilongjiang - Wikipedia bahasa Indonesia

© OperationWorld (Indonesia) 2015

Dari Operation World: Panduan untuk Mendoakan Semua Bangsa di Dunia, Jason Mandryk,
Edisi Bahasa Indonesia Jilid II dan III, © 2013 Yayasan Gloria

TIDAK TERSEDIA DI TOKO-TOKO BUKU

Jika Anda merasa bahan ini berguna bagi pelayanan Anda, Anda dapat memesannya langsung melalui:

Komunitas Katalis melalui sistem keanggotaan tetap
Pendaftaran: +62-274-264-1003, katalis@glorianet.org
atau kontak http://glorianet.org